Ketika Garuda Sikka Bentangkan Sayap Menjaga Nusantara
Laporan Wall Abulat (Wartawan Pojokbebas dan Florespos.net, dan Penulis Buku)
MAUMERE, Pojokebas.com– Suasana di Hall Central Café Jalan Nairoa, Kecamatan Kangae, Kabupaten Sikka, Provinsi NTT pada Rabu 19 April 2023 rada ramai. Beberapa politisi dan mantan politisi datang dari pelbagai pelosok Kabupaten Sikka menyambangi lokasi itu.
Di antara mereka ada Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Garda Perubahan Indonesia (Garuda) Kabupaten Sikka, Hildegardis Sunur didampingi Wakil Ketua Zakarias Heriando Siku, S.T. dan Sekretaris Partai Garuda Faustinus Vasco.
Ada juga DPRD Sikka dari PKP Fraksi Demokrasi Adil Sejahtera yakni Alfridus Melanus Aeng, S.H atau yang akrab disapa Dus Aeng.; dan Hyginus Claudius Daga.
Tampak juga terlihat dua mantan politisi senior yang pernah menduduki Gedung Kulabong alias DPRD Sikka yakni Nikodemus Pele mantan anggota DPRD Sikka dari Partai PDI Perjuangan periode 1999-2009, dan Sunardin, S.H mantan anggota DPRD Sikka dari Partai Hanura periode 2009-2014.
Tak hanya para politisi di atas. Juga di Hall Central Kafe saat itu hadir puluhan tokoh masyarakat, tokoh pendidikan, mantan aparat penegak hukum, aktivis, wartawan, serta elemen warga lainnya.