Tinjau Lokasi Gempa Cianjur, Jokowi: Masih Ada Kendala Penyaluran Logistik dan Evakuasi Korban
CIANJUR, Pojokbebas.com – Presiden Joko Widodo saat meninjau lokasi gempa bumi di Kabupaten Cianjur, Senin (21/11) menegaskan bahwa proses evakuasi menjadi prioritas utama untuk penanganan para korban yang masih tertimbun tanah longsor akibat gempa bumi yang melanda Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa Barat.
Menurut Jokowi, berdasarkan informasi di lapangan, saat ini masih ada 39 korban yang belum ditemukan di wilayah Kecamatan Cugenang.
“Sehingga proses evakuasi menjadi prioritas saat ini, kita konsentrasi. Dan siang ini kita akan konsentrasi di titik ini untuk evakuasi,” ujar Presiden usai meninjau lokasi terdampak gempa di Jalan Mangunkerta, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Kamis (24/11/2022).
Presiden juga menjelaskan bahwa terdapat sejumlah kendala dalam melakukan evakuasi. Mulai dari kondisi di lapangan yang curam serta masih terjadinya hujan dan gempa susulan di kawasan tersebut.