Bantuan Alsintan dari Komisi IV dan Kementan Tiba di Sumba Timur.

Traktor
Alat Mesin Pertanian (Alsintan) berupa 1 Unit Traktor Roda Empat, 10 unit Handtraktor, dan 7 Unit Pompa Air sudah tiba di Dinas Pertanian Kabupaten Sumba Timur, Kamis (10/8/2020). Foto: Istimewa.

Jakarta, pojokbebas.com – Bantuan Alat Mesin Pertanian (Alsintan) berupa 1 Unit Traktor Roda Empat, 10 unit Handtraktor, dan 7 Unit Pompa Air sudah tiba di Dinas Pertanian Kabupaten Sumba Timur, Kamis (10/8/2020).

Anggota Komisi IV DPR dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Yohanis Fransiskus Lema atau yang akrab disapa Ansy Lema menjelaskan, bantuan Alsintan itu adalah hasil kerja sama Komisi IV dengan Dirjen Sarana dan Prasarana Kementerian Pertanian (Kementan).

Dalam keterangan tertulisnya yang  diterima pojokbebas.com Sabtu (12/9/2020), Yohanis Fransiskus Lema menjelaskan bahwa, “Selanjutnya bantuan Alsintan itu didistribusikan kepada setiap kelompok tani penerima bantuan,” terangnya.

DPR RI Dapil NTT II itu menjelaskan bahwa saat menjalani Reses atau serap aspirasi masyarakat di Sumba Timur, para petani mengeluhkan ketiadaan Alsintan untuk mengolah lahan, serta kesulitan air minum dan air untuk menyiram tanaman.

BACA JUGA:
Ansy Lema Sumbang Satu Excavator untuk Kelompok Tani di Sumba Timur
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More