Maknai Hari Sumpah Pemuda, PDIP Resmikan Sekolah Partai

JAKARTA, Pojokbebas.com – Niat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) untuk membangun sekolah partai terwujud, tepat di momen bersejarah Sumpah Pemuda, hari ini. Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan, hari ini Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri meresmikan 1 sekolah partai.

Selain itu, Ibu Megawati juga meresmikan 13 kantor PDIP dan 1 Patung Soekarno. Peresmian aset partai itu, kata Hasto, dilakukan secara virtual bertepatan dengan peringatan Hari Sumpah Pemuda pada Rabu (28/10) siang ini. Hasto menjelaskan, 13 kantor partai yang akan diresmikan itu akan menjadi pusat kebudayaan, kaderisasi dan roda organisasi.

“Megawati sering berpesan bahwa kantor partai harus menjadi pusat pengorganisasian seluruh kegiatan partai. Dalam momen ini Kantor PDI Perjuangan DPD Yogyakarta jadi persembahan khusus kepada Ibu Ketua Umum. Apalagi beliau lahir di Yogyakarta. Didesain khusus. Semua kantor yang diresmikan diatasnamakan DPP Partai, sebagai aset yang bersifat tetap dan tidak bisa diperjualbelikan,” kata Hasto di Jakarta, Rabu (28/10).

BACA JUGA:
SMAK Frateran Maumere Raih Juara I Turnamen Futsal Nusa Nipa dan Satu Duta Smater Wakili Sikka di Tingkat Provinsi
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More