Ketika Tetesan Vaksin Covid-19 SMAS Katolik Santo John Paul II Maumere Pererat Toleransi Agama di Kabupaten Sikka

Oleh Walburgus Abulat (Wartawan Pojokbebas.com)

Terima kasih yang sama disampaikan Guru SMKS Budi Luhur Maumere, Ibu Gen Galmin. “Saya menyampaikan terima kasih kepada Kasek SMAS Katolik RD Fidelis Dua yang telah memberikan kesempatan vaksin kepada ratusan siswa SMKS Budi Luhur dan beberapa guru,” kata Ibu Gen Galmin.

Tetap Taati Prokes 5 M

Sementara Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Sikka dr. Clara Yosephina Francis, MPH di sela-sela pelaksanaan vaksinasi di Kampus SMAS Katolik Santo John Paul II Maumere, Rabu, berkali-kali
mengingatkan peserta dan keluarganya agar tetap menaati prokes 5 M yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilisasi meskipun sudah dilakukan vaksin.

“Saya minta semua elemen warga, termasuk yang sudah divaksin untuk tetap mematuhi prokes 5 M. Sebab, apa pun varian covid-19nya, maka langkah pencegahan tetap sama yakni menaati prokes 5 M plus
penyuntikan vaksin,” kata Dokter Clara.***

BACA JUGA:
Mungkinkah Agnes dapat Dipidana?
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More