Ricardo Salampessy: PFA Membantu Peningkatan Sepak Bola Papua

 

Ricardo Salampessy memberikan nasihat dan motivasi bagi putra-putra Papua yang mengikuti PFA Cari Bakat 2023

 

Jayapura, Papua. Pojokbebas.com – Ricardo Salampessy, salah satu legenda sepak bola dari Papua, ikut membantu proses pencarian bakat di Jayapura. Ia menaruh harapan tinggi pada Papua Football Academy (PFA) sebagai lahan bagi putra-putra berbakat asal Papua.

Pada tahun kedua PFA Cari Bakat, Jayapura menjadi lokasi ke-2 setelah Timika. Kegiatan digelar di Stadion Mandala, Jayapura, pada 19-21 Mei 2023. Sebanyak 224 peserta mengikuti proses untuk masuk menjadi siswa Papua Football Academy, sebuah akademi sepak bola yang secara penuh disponsori oleh PT Freeport Indonesia.

Ricardo Salampessy menjadi bagian dari tim pencari bakat membantu coach Wolfgang Pikal dan Kelly Pepuho dalam menyeleksi anak-anak dari Jayapura. Sebagai pelatih sepak bola yang memegang lisensi A PSSI Diploma, tentu ilmu yang dimiliki Ricardo sangat membantu ia melakukan tugasnya.

BACA JUGA:
Belajar dari Real Madrid: Veni, Vidi, Vici (Catatan Lepas Apresiasi untuk Perjuangan Real Madrid di Liga Champions)
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More